Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Momen Apes Maguire Kasih 2 Assist buat Kemenangan Copenhagen, Man United Jadi Tim Terlemah

By Beri Bagja - Kamis, 9 November 2023 | 06:15 WIB
Momen Harry Maguire kasih assist tak sengaja untuk melahirkan gol penentu kemenangan FC Copenhagen atas Man United di Liga Champions (8/11/2023). (TWITTER.COM/VARTATICO)

Pantulan dari sundulan Maguire pun berubah menjadi assist untuk gol kemenangan musuh.

Di sana sudah menunggu winger muda Copenhagen, Roony Bardghji, yang bebas tanpa kawalan.

Remaja 17 tahun itu menyelesaikan 'operan matang' Maguire dengan tembakan voli yang menaklukkan Onana untuk kali keempat.

Pemain kelahiran Kuwait itu pun memecahkan rekor sebagai pencetak gol termuda ke gawang Manchester United di Liga Champions.

Usianya saat pertandingan baru 17 tahun dan 358 hari.

Gol tersebut membungkus kemenangan pertama bagi FC Copenhagen, sementara itu jadi kekalahan ketiga Man United di Grup A.

Sebenarnya, Maguire punya kesempatan terakhir untuk menebus dosa ketika tembakan kerasnya menggetarkan mistar gawang musuh mendekati bubaran.

Namun, upayanya tak berhasil dan Setan Merah resmi menjadi tim terlemah di grup dengan raihan cuma 3 poin dari 4 pertandingan.

Mereka terpuruk di dasar klasemen, sedangkan di atasnya berdiri Galatasaray (4 poin), Copenhagen (4),  serta tim terkuat yang sudah memastikan lolos ke 16 besar, Bayern Muenchen (12).

Man United mengemban tugas mutlak untuk memenangi dua partai tersisa yang rumit melawan Galatasaray dan Bayern kalau ingin maju ke fase gugur.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P