Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan ide kreatif dua orang penting di Indonesia ini, pembukaan Piala Dunia U-17 pun berlangsung dengan meriah dan menuai banyak pujian dari penonton.
"Hal ini sangat berarti, menunjukkan betapa pentingnya acara pembukaan Piala Dunia U-17 spesial buat Indonesia," kata Wishnutama.
"Saya dan tim bersyukur seremoni pembukaan yang delapan menit ini berjalan lancar dan membuat Indonesia bangga," tambahnya.
Sukses dibuka dengan meriah, penampilan skuad Garuda Asia Jumat (10/11/2023) malam tadi pun tak kalah memukau.
Di mana Arkhan Kaka berhasil mencatatkan namanya di papan skor usai berhasil menyarangkan golnya ke gawang Ekuador.
Meski harus berakhir imbang 1-1, daya juang Iqbal Gwijangge dkk di lapangan tak diragukan lagi.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia U-17 2023 - Timnas U-17 Indonesia Ditahan Ekuador, Arkhan Kaka Ukir Sejarah
Ke depannya timnas U-17 Indonesia akan segera menghadapi Panama di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), pada Senin (13/11/2023).
Sementyara laga terakhir fase grup akan mempertemukan skuad Garuda Asia dengan Maroko di venue yang sama pada Kamis (16/11/2023) malam.