Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Orang Pertama Indonesia yang Cetak Gol di Piala Dunia U-17 2023, Arkhan Kaka Dedikasikan untuk Sang Ibu

By Abdul Rohman - Sabtu, 11 November 2023 | 13:30 WIB
Arkhan Kaka Putra (kiri) sedang berebut bola dengan Elkin Ruiz (kanan) dalam laga babak penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023 antara timnas U-17 Indonesia versus timnas U-17 Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/11/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Dia berharap keran golnya di Piala Dunia U-17 2023 dapat terus mengalir.

"Ya Alhamdulillah semoga ke depan saya jadi lebih baik," kata Arkhan Kaka.

"Dan lebih konsisten," tutur Arkhan Kaka.

Dia menuturkan, hasil imbang 1-1 melawan Ekuador patut diapresiasi.

Walaupun, Arkhan Kaka, sejatinya ingin timnas U-17 Indonesia menaklukkan Ekuador.

Kini timnas U-17 Indonesia yang mengoleksi satu poin berada di urutan kedua klasemen Grup A Piala Dunia U-17 2023.

Di posisi puncak untuk sementara ditempati oleh Maroko dengan perolehan tiga poin.

Baca Juga: MotoGP Malaysia 2023 - Kronologi Motor Aprilia Terbakar, Aleix Espargaro Lari Tunggang Langgang Seperti Manusia Tercepat di Bumi

Maroko pada laga pembuka Grup A Piala Dunia 2023 sukses meraih kemenangan 0-2 atas Panama.

"Saya sebetulnya ingin menang," kata Arkhan Kaka