Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia U-17 2023 - Kedatangan Lionel Messi Buat Pemain Muda Amerika Serikat Punya Mimpi Baru Selain Jadi Atlet Basket

By Wila Wildayanti - Sabtu, 11 November 2023 | 17:00 WIB
Kapten Timnas U-17 Amerika Serikat Paulo Rudisill saat memberi keterangan kepada awak media di Stadion Soemantri Brodjonegoro, Jakarta Selatan, Sabtu (11/11/2023). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

“Kedatangan Messi jelas merupakan hal yang besar bagi semuanya,” kata Rudisill.

“Karena itu menarik perhatian seluruh duania dan potensi MLS sangat besar, MLS adalah liga besar dan akan terus menjadi besar,” lanjutnya.

Hal serupa pun diakui oleh pelatih timnas U-17 Amerika Serikat Gonzalo Segares.

Menurutnya kedatangan Lionel Messi memang tak main-main untuk sepak bola Amerika Serikat.

Gonzalo Segares mengatakan bahwa tak sepak bola Amerika Serikat saat ini bisa ditonton di mana-mana.

Baca Juga: Jadi Orang Pertama Indonesia yang Cetak Gol di Piala Dunia U-17 2023, Arkhan Kaka Dedikasikan untuk Sang Ibu

Bahkan stadion-stadion di Amerika Serikat saat ini penuh saat pertandingan MLS (Major League Soccer) berlangsung.

Kehadiran Lionel Messi bahkan membuat banyak klub-klub MLS mulai berinvetasi dalam pembangunan pemain muda.

Segares mengakui bahwa saat ini banyak pemain muda bahkan mulai berani bermimpi menjadi pesepakbola profesional.

Bukan lagi hanya fokus jadi atlet basket atau baseball saja, namun banyak pemain muda mulai bermimpi menjadi pemain bola.