Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Vs Alaves - Momentum Kebangkitan Pasukan Xavi Hernandez

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 12 November 2023 | 06:30 WIB
Barcelona merayakan gol Ferran Torres ke gawang Shakhtar Donetsk dalam partai Liga Champions di Stadion Olimpic Lluis Companys (25/10/2023). (PAU BARRENA/AFP)

Namun, Xavi menegaskan bahwa situasi buruk tersebut tak akan berlangsung lama.

Juru taktik asal Spanyol itu yakin timnya akan segera bangkit.

Ia pun meminta anak asuhnya agar memanfaatkan laga menghadapi Alaves sebagai momentum kebangkitan mereka.

"Saya pikir inilah waktunya untuk mengubah keadaan dan memberikan beberapa variasi," ucap Xavi, dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Sudah waktunya bagi pelatih dan para pemain untuk bersatu kembali."

"Kami harus memulihkan ketertiban."

"Kami memainkan pertandingan yang buruk di Hamburg (vs Shakhtar), tetapi sikap kami tidak pernah berkurang."

"Ada kondisi yang sangat sehat grup."

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Pecundangi Adik Kelas Lionel Messi, Pelatih Senegal Ucap Alhamdulillah 3 Kali

"Kami satu keluarga dan kami berada di jalur yang benar. "