Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-17 Meksiko pun hanya mampu membalas dengan satu gol lewat Tahiel Sanchez pada menit ke-75.
Hasil tersebut membuat timnas U-17 Jerman meraih tiga poin dari berada di posisi kedua klasemen sementara Grup F.
Noah Darvich dkk. hanya kalah selisih gol dari timnas U-17 Venezuela yang berhasil menang 3-0 atas Selandia Baru.
Seusai pertandingan, kapten timnas U-17 Jerman, Noah Darvich, sempat membeberkan rahasia kemenangan timnya.
Menurut Darvich, ia dan rekan-rekannya berhasil menang karena memiliki banyak peluang.
Baca Juga: Statistik Matchday Pertama Piala Dunia U-17 2023 - Tercipta 42 Gol, 27 Assist, 7.322 Operan Sukses
"Sempurna. Kami memiliki banyak peluang dan itulah mengapa kami menang," ucap Darvich seusai laga di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (12/11/2023).
Tidak hanya itu, wonderkid Barcelona itu juga mengungkap dua rahasia hasil sempurna timnas U-17 Jerman di hari pertama.
Menurutnya, kerja sama tim dan kualitas lini depan Der Panzer Junior menjadi rahasia kesempurnaan mereka di matchday 1 Piala Dunia U-17 2023.
"Saya pikir kerja sama tim dan kualitas ofensif kami, karena kami bisa mencetak gol di setiap kesempatan. Itu sempurna," lanjutnya.
Pada laga berikutnya, timnas U-17 Jerman akan berhadapan dengan timnas U-17 Selandia Baru.
Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat pada Rabu (15/11/2023) pukul 19.00 WIB.