Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan hasil ini, timnas U-17 Inggris memang memiliki peluang besar untuk bisa keluar sebagai juara Grup C di Piala Dunia U-17 2023 ini.
Sebab saat ini timnas U-17 Inggris berada di posisi puncak dan ia memiliki peluang besar apabila bisa mengalahkan Iran nantinya.
Tim asuhan Ryan Garry ini akan menghadapi Iran pada laga kedua Grup C di International Stadium, Jakarta Utara, Senin (13/11/2023).
Pelatih berusia 40 tahun itu mengaku bahwa anak asuhnya dalam kondisi siap untuk menghadapi Iran.
Bahkan dengan percaya diri ia mengaku timnya tak mempersiapkan startegi khusus untuk menghadapi Iran.
Sebab tim berjulukan The Young Lions tersebut telah mempersiapkan tim dengan baik sejak jauh-jauh hari.
Meski Ryan Garry enggan meremehkan lawan-lawan lainnya yang ada di Grup C ini.
Menurutnya untuk persaingan di Grup C Piala Dunia U-17 2023 ini tak mudah karena semua tim ingin memberikan yang terbaiknya.
“Semua grup itu susah,” ujar Ryan Garry kepada awak media termasuk BolaSport.com di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Senin (12/11/2023).