Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Terbukti mereka berhasil menyisihkan ribuan pemain lainnya yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia."
"Kita harapkan mereka sukses menjalani trial bersama RRQ dan mencetak banyak prestasi nantinya di kancah esports profesional,” terang Christian.
Mempertandingkan gim Mobile Legends: Bang Bang, total terdapat empat tim yang bertanding di babak playoffs."
"Mereka adalah Dewa YaGesYa asal Batam, MGTR EVLOGIA dari Cirebon, Jangkar asal Pati, dan Team Vagos dari Denpasar.
Di partai final Dewa YaGesYa berhasil menjadi Juara Bold Battle of Legends 2023 usai mengalahkan MGTR EVLOGIA dengan skor 3-2, melalui pertarungan yang sengit.
Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Pelajaran di Barcelona Jadi Kunci Adaptasi Noah Darvich di Indonesia
Sementara posisi ketiga diraih oleh Team Vagos yang menaklukan Jangkar dengan skor telak 2-0.
Coach Team RRQ, Fiel, mengapresiasi penyelenggaraan Bold Battle of Legends 2023 yang diinisiasi oleh LAzone.id.
Ia menilai melalui turnamen yang berlangsung kompetitif ini memberi peluang bagi talenta-talenta muda esports untuk muncul ke permukaan dan memasuki kancah esports profesional.
RRQ berkomitmen untuk membantu para MVP terpilih agar terus berkembang menemukan potensi terbaiknya.