Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selain Bagnaia, kompetisi musim ini juga diramaikan oleh Marco Bezzecchi dan adik Valentino Rossi, Luca Marini.
Sebelumnya, Franco Morbidelli juga sempat membawa panji Valentino Rossi melesat berkat pencapaian sebagai runner-up MotoGP musim 2020 lalu.
Kompetisi musim depan tentu akan semakin sengit dengan hadirnya rider muda potensial asal Spanyol, Pedro Acosta ke kelas para raja.
Kehadiran Acosta yang akan mengaspal bersama GASGAS Tech3 pada MotoGP 2024 turut menjadi perhatian seorang Marc Marquez.
Sama-sama dari Spanyol, Marquez mengagumi bakat yang dimiliki rider berusia 19 tahun tersebut.
Bakat itu baru saja mengantarkan Acosta mengunci gelar juara dunia kelas Moto2 musim 2023 usai tampil di GP Malaysia kemarin.
Pembalap berjuluk Baby Alien itu turut senang dengan keberhasilan yang didapatkan Acosta pada musim ini.
"Saya tidak akan mengatakan sesuatu yang baru tapi saya mengucapkan selamat kepadanya," kata Marquez, dilansir dari laman Motosan.
"Saya bertemu dengannya sekarang di paddock dan saya mengucapkan selamat kepadanya," imbuhnya.