Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Diimbangi Timnas U-17 Indonesia, Panama Rasakan Cuaca Surabaya Seperti Neraka

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 14 November 2023 | 15:30 WIB
Pelatih timnas U-17 Panama, Mike Stump, saat memantau para pemainnya bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (13/11/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Empat tim Grup A Piala Dunia U-17 2023 semuanya masih punya peluang lolos ke babak 16 besar.

Pada laga terakhir, ada dua pertandingan Grup A Piala Dunia U-17 2023 yang digelar bersamaan.

Ada laga Timnas U-17 Indonesia vs Maroko dan Ekuador vs Panama.

"Para pemain Panama ingin menang, karena mereka tahu pertandingan lawan Indonesia sangat penting untuk menghadapi Ekuador," ujar pelatih asal 53 tahun.

"Agar kami lebih tenang menjalani laga terakhir, tapi Indonesia tim yang bagus."

"Berharap Indonesia meraih hasil bagus."

"Mereka punya dua poin, dan bisa mendapatkan lima poin saat melawan Maroko," tutup Stump.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P