Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harry Kane Cuma Butuh 12 Kontribusi Gol Lagi untuk Cairkan Bonus Rp4,8 Miliar dari Bayern Muenchen

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 15 November 2023 | 10:00 WIB
Harry Kane merayakan gol yang ia cetak ke gawang Heidenheim bersama Leroy Sane. (TWITTER.COM/FCBAYERNEN)

Nominal senilai 100 juta euro (sekitar Rp1,6 triliun) menjadi mahar yang dibayarkan Muenchen kepada Spurs.

Namun, Kane tak butuh waktu lama untuk membayar lunas harga tersebut.

Dia langsung menampilkan peforma ganas pada musim 2023-2024.

Sejauh ini, Harry Kane sudah mencatatkan 21 gol dan 7 assist hanya dalam 16 pertandingan di lintas kompetisi.

Jika ditotal, penyerang berpostur 188 cm itu sudah menorehkan 28 kontribusi gol.

Jumlah tersebut membuat Kane semakin dekat dengan target 40 kontribusi gol yang ada di dalam klausul kontraknya.

Apabila berhasil mencapai jumlah tersebut, Kane akan mendapatkan bonus sebesar 250 ribu pounds atau setara dengan Rp4,8 miliar dari Die Roten.

Dengan musim yang masih panjang, bukan hal yang sulit bagi Kane untuk membukukan 12 kontribusi gol lagi.

Baca Juga: Punya Lionel Messi, Pantas Bayer Leverkusen-nya Xabi Alonso Jago Banget

Harry Kane saat ini tengah menjalani tugas internasional bersama timnas Inggris.