Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Mo Salah Cetak 4 Gol ke Gawang Tim Berperingkat Lebih Rendah dari Indonesia, Mesir Menang Telak

By redho saputra - Jumat, 17 November 2023 | 05:40 WIB
Mohammed Salah borong empat gol dalam pertandingan pertama kualifikasi Piala Dunia zona Afrika (TWITTER.COM/JOSHLFC1909)

Sayangnya, ia tidak bisa menambah catatan itu pada kompetisi Piala Dunia di Qatar.

Mesir gagal melangkah ke Piala Dunia tahun lalu setelah dikalahkan Senegal dalam babak adu penalti di kualifikasi tahap terakhir.

Baca Juga: Daftar Pemain Liga Inggris di Piala Afrika, Liverpool Kehilangan Mo Salah untuk Hadapi Chelsea dan Arsenal

Menurut update FIFA per 26 Oktober 2023, lawan Mesir hanyalah tim yang berperingkat lebih rendah dari Indonesia.

Timnas Jibuti kini menempati ranking ke-189, sedangkan Indonesia kini di posisi ke-145.

Adapun Mesir jauh di atas Indonesia dan mendapatkan ranking ke-35.

Pertandingan selanjutnya, runner-up Piala Afrika 2021 itu akan menghadapi Sierra Leone di Samuel Kanyon Doe Stadium.

Sierra Leone belum mempunyai cukup modal untuk menghadapi Mesir.

Sebab, mereka ditahan imbang oleh Etiopia dengan skor 1-1 dalam partai perdana.

Pertandingan lain dari Grup A, Burkina Faso versus Guinea-Bissau akan mentas besok.