Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jumlah tersebut merupakan rekor gol terbanyak dalam satu edisi kualifikasi.
Selain itu, Lukaku sekarang memiliki total 83 gol untuk timnas Belgia.
Koleksinya melewati torehan Robert Lewandowski (81 gol) buat Polandia di daftar top scorer sepanjang masa untuk tim nasional.
Romelu Lukaku zooms past Robert Lewandowski and is now tied for 7th in all-time men's international goals. ????
How high up this list can he get? ???? pic.twitter.com/Klm1Gk6v6v
— CBS Sports Golazo ⚽️ (@CBSSportsGolazo) November 19, 2023
Dalam tabel istimewa tersebut, Lukaku menjadi pemain tersubur keempat yang masih aktif.
Dia hanya kalah dari Cristiano Ronaldo (128 gol di timnas Portugal), Lionel Messi (106, Argentina), dan Sunil Chhetri (93, India).
Melihat produktivitasnya di kancah internasional, bukan tak mungkin Lukaku mengancam Messi di daftar itu.
Big Rom tinggal terpaut 26 gol dari sang superstar Argentina.
Selisih yang lebar, tapi bisa menjadi sempit melihat perbedaan masa edar karier dan rasio ketajaman Lukaku.
Big Rom kini dalam laju mencetak 15 gol cuma dalam 9 partai terakhir di tim nasional!