Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Euro 2024 - Mudryk Jatuh Guling-guling tapi Gagal Dapat Penalti, Italia Sengaja Diloloskan UEFA?

By Beri Bagja - Selasa, 21 November 2023 | 05:57 WIB
Momen Mykhailo Mudryk jatuh akibat kontak dengan Bryan Cristante, timnas Italia tidak dihukum penalti dalam laga kontra timnas Ukraina pada Kualifikasi Euro 2024 di Stadion BayArena, Leverkusen (20/11/2023). (GOAL.COM/IT)

"Italia harus lolos ke Euro 2024, kalau tidak, itu akan menjadi bencana," kata Ceferin, dikutip BolaSport.com dari Daily Mail.

"Timnas Italia terlalu penting, saya pikir mereka akan mengalahkan Ukraina," ujar pria asal Slovenia itu sebelum kedua tim bertanding.

Dengan komentar aneh Ceferin tersebut, wajar apabila tudingan UEFA terlibat konspirasi buat membantu Italia lolos merebak ke mana-mana.

Pelatih Ukraina, Serhiy Rebrov, juga mengomentari ucapan orang nomor satu di UEFA.

"Kami tidak tertarik dengan apa yang dikatakannya (Ceferin), bukan tugas kami fokus terhadap komentar seperti itu," ujar mantan tandem Andriy Shevchenko tersebut.

Dengan lolosnya Italia, berarti sudah 20 kontestan yang dipastikan berpartisipasi di Euro 2024.

Sisa 4 tiket lagi akan diperebutkan melalui jalur kualifikasi (1) dan play-off (3).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P