Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia U-17 2023 - Lebih Familiar Dibanding Uzbekistan, Inggris Akui Nyaman Main di JIS

By Wila Wildayanti - Selasa, 21 November 2023 | 17:30 WIB
Suasana latihan timnas U-17 Inggris jelang menatap babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (21/11/2023). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

“Begini, saya pikir setiap pertandingan itu berbeda,” ujar Ryan Garry saat ditemui awak media termasuk BolaSport.com di Stadion Madya, Senayan, Selasa (21/11/2023).

Meski mengakui pertandingan bakal berbeda.

Ryan Garry tak bisa memungkiri bahwa timnya sangat menikmati main di JIS.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Meski Sebut Inggris Tim Terbaik, Penyerang Timnas U-17 Uzbekistan Janjikan Kemenangan

WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-17 Inggris Ryan Garry saat memberi keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (21/11/2023).

Bahkan timnas U-17 Inggris sangat nyaman main di Jakarta International Stadium (JIS).

Tentu hal ini bukan tanpa alasan, ia mengakui bahwa banyak suporter yang terus memberi dukungan kepada tim asuhannya.

Oleh karena itu, mereka nyaman main di JIS.

“Saya hanya bisa bilang bahwa atmosfer di stadion (JIS) sangat bagus."

"Kami fokus saat bermain di sana tiga kali, dan setelah setiap pertandingan, skuad kami sangat menikmati bermain di sana,” kata Ryan Garry.