Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Kalah Menyakitkan dari Irak, Pelatih Vietnam Anggap The Golden Stars Untung 2 Poin dari Timnas Indonesia

By Bagas Reza Murti - Rabu, 22 November 2023 | 08:32 WIB
Pelatih Timnas Vietnam Philippe Troussier optimistis menghadapi 3 tim kuat Asia dalam FIFA Matchday. (THANHNIEN.VN)

"Mereka bertarung hingga akhir melawan tim top Asia."

"Saya sering bilang kepada orang lain bahwa di hidup, kami tidak kalah tetapi mengambil pelajaran," tambahnya.

Menurut Troussier, pemainnya tidak bisa mengatur dengan baik intensitas tinggi untuk laga internasional.

Baca Juga: Shin Tae-yong Semprot PSSI-nya FIlipina: Harusnya Rumput Standar FIFA!

"Perlu diperhatikan bila intensitas tinggi, fisik diperlukan untuk laga seperti ini yang sangat jarang terjadi di kompetisi domestik," kata Troussier.

"Untuk itu kami melakukan friendly match dengan China, Uzbekistan, Korea Selatan pada Oktober."

"Tetapi memang para pemain sulit mengatur performa mereka untuk laga intensitas tinggi."

"Sebagian besar pergantian pemain saya bukan untuk taktikal, tetapi karena pemain lelah atau cedera," tambahnya.

Lebih lanjut, meski kalah Philippe Troussier melihat keuntungan karena timnas Indonesia gagal menang atas Filipina.

"Kami harus melihat laga ini dari perspektif yang lebih luas," ujarnya.