Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan kondisi cukup baik telah tuai 11 kemenangan dan 3 laga imbang ini semakin membuka lebar kesempatan bagi Bali United untuk kembali merebut trofi Liga 1.
Hal tersebut senada dengan ungkapan sang pelatih kepala Serdadu Tridatu.
Selaku juru taktik Bali United, Stefano Cugurra membocorkan tentang target tim hingga selesainya kompetisi kasta pertama Indonesia ini.
"Target kami saat ini tentu bisa bertahan di posisi empat besar karena saat ini kami berada di posisi kedua di klasemen," ungkap Stefano Cugurra dilansir dari laman resmi klub Bali United.
"Ketika kami bisa bertahan sampai akhir pekan kompetisi, kami bisa melaju ke babak semi final."
Sebagaimana yang diketahui untuk menuju babak semi final tersebut tim harus berada di posisi empat besar hingga regular series selesai.
Di mana regular series sendiri mempertemukan setiap tim sebanyak dua laga kandang dan tandang dari 18 peserta.
Baca Juga: Hasil Sidang Komdis PSSI - Persib dan Bali United Didenda Puluhan Juta Akibat Ulah Suporter
Sehingga total pertandingan yang akan dilaksanakan masing-masing tim adalah 34 laga.
Sementara lanjutanyya adalah championship series yang hanya mempertemukan 4 tim terbaik di klasemen akhir Liga 1 nantinya.