Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di babak 16 besar, Jerman bertemu Amerika Serikat dan sukses mengalahkan lawannya itu dengan skor 3-2.
Melaju ke babak delapan besar, Jerman sudah ditunggu Spanyol.
Meski terus mendapatkan gempuran, Jerman berhasil memenangkan pertandingan atas Spanyol dengan skor 1-0.
Jerman pun kini melaju ke semifinal dan akan menantang Argentina yang menumbangkan Brasil dengan skor 3-0.
Penampilan Moerstedt bersama Jerman juga sangat apik.
Pemilik nomor punggung 9 itu menjadi top skor sementara Jerman di Piala Dunia U-17 2023.
Mantan pemain akademi Bayern Munchen itu sudah menumbangkan tiga gol sejauh ini bersama Jerman.
Tiga gol itu ia sumbangkan ke gawang Meksiko, Selandia Baru, dan Amerika Serikat.
Menarik ditunggu sejauh mana Jerman melangkah di Piala Dunia U-17 2023.
Apakah akan tersingkir dari Argentina di semifinal atau berhasil melaju ke partai final.
Pertandingan semifinal Piala Dunia U-17 2023 antara Jerman Vs Argentina akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, pada Selasa (28/11/2023).