Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Praktis hanya Luka Jovic saja yang tersedia sebagai satu-satunya penyerang murni di lini depan.
Kesempatan besar bagi Camarda juga tak lepas dari izin yang telah diberikan dari pihak setempat, yakni Komite Regional Lombardy.
Komite Regional Lombardy meloloskan bocah ajaib berusia 15 tahun tersebut untuk membela tim senior AC Milan terkait usianya.
Menurut laporan yang dinukil BolaSport.com dari Milan News, Francesco Camarda akan mengenakan nomor punggung 73.
Nomor tersebut sebelumnya hanya pernah dikenakan oleh 1 pemain AC Milan, yakni Manuel Locatelli.
Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Keanehan di Gol Ketiga Titisan Messi ke Gawang Brasil
Manuel Locatelli, yang juga produk akademi I Rossoneri, tercatat sudah bergabung dengan klub pada Juli 2010.
Nomor 73 dikenakannya sejak musim 2014-2015 hingga 2017-2018 bersama tim senior meski sempat memakai nomor 72 di tengah-tengah musim 2015-2016.
????⚫️ AC Milan manager Pioli: “Yes, it’s true — 2008 born talent Francesco Camarda will be called up for the Fiorentina game”.
“He’s very good prospect and talent has no age. He will be ready if we need him”. pic.twitter.com/Mpq7ZSuIhB
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) November 24, 2023
Namun, pemain asal Italia tersebut akhirnya terpinggirkan dari AC Milan setelah sempat dipinjamkan dan dipermanenkan statusnya oleh Sassuolo.
Pada akhirnya Locatelli menjadi pemain Juventus sampai saat ini setelah ditebus permanen pada musim panas 2023.