Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Starting Grid MotoGP Valencia 2023 - Jorge Martin Tanpa Kompromi, Francesco Bagnaia Satu Kesimpulan dengan Valentino Rossi

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 26 November 2023 | 09:40 WIB
Francesco Bagnaia (kiri) dan Jorge Martin (kanan) berpose jelang duel terakhir mereka untuk gelar juara dunia dalm seri MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, pada 24-26 November 2023. (MOTOGP.COM)

Bagnaia sendiri hanya finis kelima sehingga keunggulan poinnya terpangkas dari 21 poin menjadi 14 poin.

Bagnaia sempat memberi jawaban dengan mengungguli Martin dalam babak kualifikasi kendati bayang-bayang sang rival di latihan mengiringi kegagalannya lolos langsung ke kualifikasi 2.

Di babak yang menentukan posisi start, sang juara bertahan sukses merebut posisi start kedua sedangkan Martin keenam.

Hanya saja, Bagnaia gagal memaksimalkan peluangnya gegara salah memilih ban belakang untuk sprint MotoGP Valencia.

Bagnaia memilih ban medium sedangkan Martin dan dua pembalap lainnya yang finis tiga besar semuanya menggunakan ban lunak.

"Saya pikir dengan pilihan yang tepat, kami bisa bersaing untuk kemenangan," katanya merujuk kesulitan yang dialaminya di balapan setengah durasi.

"Jadi untuk besok penting untuk membuat pilihan (ban) dengan baik, karena setelan dasar kami cukup baik untuk membuat saya memimpin atau memenangi balapan."

Bagnaia tidak wajib menang untuk mempertahankan gelar juara dunia MotoGP 2023.

Dengan keunggulan 14 poin, pembalap asal Chivasso, Italia, itu hanya cukup finis lima besar seperti yang dilakukannya saat sprint.

Adapun Martin, dia harus mengakhiri balapan MotoGP Valencia di posisi tiga besar dan masih harus berharap Bagnaia gagal sekali pun finis pertama.