Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Dia tidak mau menyerah begitu saja dengan rasa sakitnya. Saya salut dengan keinginan dia yang kuat ini. Ini nilai positif yang bisa diambil dari penampilan Gregoria pada China Masters ini."
Setelah juara di Kumamoto, Indra mengatakan bahwa sempat ada pertimbangan apakah Gregoria akan tetap tampil pada China Masters atau dilepas.
"Ini karena dia sudah lolos ke World Tour Finals. Tetapi, keputusan Gregoria tetap mau main. Dia akan tetap fight. Tentu kami dukung," ucap Indra.
BWF World Tour Finals 2023 akan digelar pada 13-17 Desember mendatang.
"Untuk WTF kami masih memiliki sekitar 20 hari. Ini bisa dipakai untuk persiapan dan pemulihan," kata Indra.
"Semoga telapak kakinya sudah pulih. Harapannya pekan depan sudah normal, sehingga punya waktu dua minggu untuk persiapan penuh ke WTF."