Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Terlebih dalam dua pertandingan berturut-turut melawan Central Coast Mariners yang lalu Elias Dolah dkk gagal ambil poin.
Baik di Australia maupun Bali, Serdadu Tridatu terpaksa telan kekalahan yang memilukan.
Dengan dua kekalahan tersebut Baku United masih terjebak di posisi ke-3 klasemen sementara grup G Piala AFC.
Mengoleksi 4 poin dari empat pertandingan, cukup sulit rasanya untuk menyalip dua tim lain di posisi atas.
Kecuali pertandingan ke-5 dan 6 Bali United nanti bisa dipastikan berikan 3 tambahan poin penuh.
Mengingat saat ini Central Coast Mariners memuncaki klasemen dengan 9 poin.
Sementara perwakilan Malaysia, Terengganu FC bertengger di posisi kedua selisih satu angka di bawahnya.
Baca Juga: Klasemen Liga 1 - Persib Kembali ke Posisi Kedua, PSS Menjauhi Zona Degradasi
Dilansir dari laman resmi klub Bali United, pelatih yang kerap disapa Teco itu mengungkap persiapan tim asuhannya.
"Kami punya persiapan yang bagus saat itu dalam mempersiapkan tim bermain di rumput sintetis," kata Coach Teco.