Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema FC pun kini meminta status Ginanjar Wahyu dan Achmad Maulana Syarif menjadi permanen.
Hal ini merupakan kesepatakan di balik transfer Gustavo Almeida dan Pesija menyetujuinya.
Hanya saja status kedua pemain itu baru akan berubah pada saat musim Liga 1 2023/2024 berakhir.
"Ginanjar Wahyu Ramadhani dan Achmad Maulana Syarif, yang sebelumnya dipinjam Arema FC untuk musim 2023/2024 dipastikan akan dipermanenkan setelah musim selesai."
"Kesepakatan tersebut menjadi bagian kesepakatan dari kedatangan Gustavo Almeida ke Tim Ibu Kota."
"Kedua pemain yang mempunyai masa pinjaman hingga 31 Mei 2024 tersebut akan efektif dipermanenkan mulai 1 Juni 2024," tulis Persija, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Sementara itu, Ginanjar Wahyu dan Achmad Maulana Syarif memang tampil cukup apik bersama Arema FC musim ini.
Ginanjar Wahyu tercatat sudah bermain sebanyak 12 kali di Liga 1 2023/2024 dengan menorehkan satu gol.
Sedangakan Achmad Maulana Syarif telah tampil sebanyak 16 kali.