Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Melihat situasi saat ini memang tak menutup kemungkinan bahwa timnas Indonesia bisa melawan Iran.
Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil 30 sampai 40 Pemain ke Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023
Hanya saja, Sumardji enggan mengungkapkan banyak hal.
Sebab komunikasi masih dilakukan oleh PSSI.
Untuk itu, terkait lawannya siapa nantinya akan ada pengumuman pastinya.
“Itu (lawan Iran) juga bagian dari pembicaraan sekarang ini,” kata Sumardji.
“Ya kita tunggu nanti karena kita belum bisa sampaikan dengan negara mana,” tuturnya.
Baca Juga: Striker Irak Anggap Main di Kandang Chelsea Tak Sebanding Saat Hancurkan Timnas Indonesia
“Tapi yang pasti sesuai kalender coach Shin yang disampaikan ke saya itu sampai dua kali uji coba.”
Sekedar informasi, sebenarnya timnas Indonesia memang telah lama diisukan bakal menjalani uji coba melawan Iran sebelum Piala Asia 2023 nantinya.
Kabar ini telah ramai jadi perbincangan sejak Oktober lalu.
Namun, sampai saat ini PSSI masih belum juga memberi kepastian terkait lawan uji coba tim Merah Putih nantinya.