Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bungkam soal Nilai Kontrak, Sumardji Pastikan Tak Ada Fasilitas Istimewa untuk Radja Nainggolan

By Wila Wildayanti - Jumat, 1 Desember 2023 | 06:45 WIB
COO (Chief Operating Officer) Bhayangkara FC sekaligus Kepala Badan Tim Nasional, Sumardji, saat ditemui Korlantas Polri, Cawang, Jakarta, Kamis (30/11/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Radja Nainggolan dipastikan siap memberikan penampilan terbaiknya untuk bisa membantu Bhayangkara FC keluar dari zona degradasi.

“Kami sudah sepakat dan sudah sama-sama menerima. Artinya ada kewajiban klub kepada Radja dan kewajiban Radja kepada kami. Saya kira tidak perlu saya sampaikan ke media,” ucap Sumardji.

Lebih lanjut, Sumardji pun menegaskan bahwa tak ada keistimewaan untuk Radja.

Baca Juga: Durasi Kontrak Bersama Bhayangkara FC, Hingga Radja Nainggolan Tertarik Bermain di Liga 1 2023/2024 

Sumardji membeberkan bahwa tim pelatih sudah berbicara dengan Radja bahwa memang tak ada perlakuan khusus.

Ditekankan dengan memiliki label sebagai pemain top dunia, dia bahkan diharapkan bisa memberikan contoh bagus untuk pemain Indonesia khususnya anak-anak muda.

“Ya, semalam kami sudah diskusikan dan hal itu sudah disampaikan pelatih kepada Radja melalui telepon,” kata Sumardji.

“Jadi disampaikan kalau bermain di Bhayangkara itu tidak melihat dan tidak memandang apakah dia pemain bintang atau tidak. Yang dilihat itu adalah kualitas.”

“Justru dengan dia sebagai pemain top dunia, harus bisa jadi contoh yang baik sehingga dengan adanya kehadiran pemain seperti dia bisa membawa aura baik di tim itu sendiri.“

"Kalau tidak tampil baik, ya tidak mungkin kami rekrut. Semuanya realistis karena kami pun sudah membayar. Ada bayaran mahal juga harus ada kerja yang ekstra, seperti itu.”