Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya sudah bicara juga dengan agennya Radja, saya juga bicara dengan Radja sendiri,” ujar Sumardji kepada awak media termasuk BolaSport.com saat ditemui di Korlantas Polri, Cawang, Jakarta, Kamis (30/11/2023).
Sumardji mengaku bahwa Radja Nainggolan menyampaikan langsung bahwa Bhayangkara FC tak perlu khawatir.
Pasalnya, dia tetap menjalani latihan secara rutin meski sudah absen lama dari kompetisi.
“Radja menyampaikan ke saya: ‘Bos tidak perlu khawatir dikarenakan saya punya pelatih sendiri, pelatih pribadi yang mendampingi selama tidak bertanding dan tidak ada klub. Saya selalu berlatih setiap hari. Saya menjaga kebugaran’. Itu disampaikan berulang kepada saya,” tegas Sumardji.
Baca Juga: RESMI - Bhayangkara FC Konfirmasi Kedatangan Radja Nainggolan
Dengan pernyataannya tersebut, Radja kini diyakini bakal bisa membawa Bhayangkara FC bangkit.
“Artinya setelah saya diskusikan dengan pelatih maupun tim kepelatihan, dengan kondisi itu kami meyakini insyaallah Radja masih akan bisa bersaing di Liga 1,” ucapnya.
Dengan mendatangkan pemain top tersebut, tentu saja Bhayangkara FC memiliki sasaran tersendiri.
Sumardji mengatakan bahwa saat ini pihaknya memang memiliki target di sisa musim 2023/2024.
Apalagi, Bhayangkara FC juga banyak kedatangan pemain bagus seperti pemain pinjaman dan mereka yang ditebus langsung.