Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ada empat tahap dalam persiapan VAR sendiri.
Tahap pertama adalah edukasi kepada calon wasit VAR itu sendiri.
Lalu, para wasit akan melanjutkan sesi edukasi pada bulan Desember 2023.
Setelah itu, wasit langsung menjajal area simulator.
Sebelum dilaksanakan, para wasit bakal menjalani fase transisi.
"Persiapan VAR yang ada di kita terdiri dari dua hal, satu yang paling penting adalah SDM, bukan teknologi," ujar Ratu Tisha.
"SDM itu ada penilaiannya, mereka harus melalui berbagai macam edukasi."
Baca Juga: PT LIB Adakan Pelatihan Replay Operator untuk Kelancaran Penerapan VAR
"Ada edukasi (tahap) pertama, dan kita baru akan memasuki edukasi kedua di bulan Desember, edukasinya harus lewat dulu."
"Baru akan masuk lagi ke area simulator, baru akan masuk pada tahap empat, baru kemudian kita akan transisi," lanjutnya.