Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan begitu, saat ini proses naturalisasi kedua pemain ini hanya tinggal menunggu Surat Keputusan Presiden (Keppres) yang bakal ditandatangani Presiden Jokowi.
Setelah menerima surat Keppres itu nantinya, Nathan dan Idzes bisa menjalani proses terakhirnya yakni sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Kedatangan pemain naturalisasi ini tentu saja bakal menjadi kabar baik buat kedalaman skuad timnas Indonesia.
Apalagi saat ini timnas Indonesia tengah bersiap menjalani ajang penting seperti Piala Asia 2023 yang bakal berlangsung pada 12 Januari 2024.
Selain itu, tim asuhan Shin Tae-yong pun saat ini tengah berjuang tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pada dua laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, timnas Indonesia kalah 1-5 dari Irak dan ditahan imbang 1-1 Filipina.
Situasi ini tentu saja membuat timnas Indonesia harus bisa meraih kemenangan dalam laga sisa nantinya apabila ingin bisa lolos ke putaran ketiga.
Apalagi timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini ditargetkan bisa melangkah sejauh mungkin.
Untuk itu, kedatangan satu pemain lagi yang bakal mengisi posisi bek kiri menjadi kabar baik.
Namun, ini juga bisa menjadi persaingan yang sangat ketat.