Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barito Putera Cetak Rekor Baru, Rahmad Darmawan Tanggung Jawab Penuh

By hanif musyaffa - Senin, 11 Desember 2023 | 15:45 WIB
Laga Madura United vs Barito Putera pada pekan ke-22 Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Minggu (10/12/2023). (BARITO PUTERA)

Baca Juga: Beckham Putra Akui Mental Pemain Persib Sempat Drop saat Dihempas Persik

Sebenarnya Barito Putera tidak bermain buruk.

Pasukan Laskar Antasari bahkan mampu unggul lebih dulu lewat gol Gustavo Tocantins pada menit ke-29.

Namun sebelum turun minum ada gol balasan dari Malik Risaldi pada menit ke-41.

Lalu petaka tiga gol tambahan terjadi di babak kedua oleh Hugo Gomes (66'), Dalberto (90+4) dan Fransisco Rivera (90+7).

Kondisi diperparah saat Barito Putera harus bermain dengan 10 pemain ketika Renan Alves menerima kartu kuning kedua di menit ke-89.

Rahmad Darmawan mengakui bahwa anak asuhnya tidak dapat mengatur emosi dengan baik.

"Timbul emosi itu dan sangat disayangkan."

"Terpancing emosi, akan selalu rugi. Itu bisa terjadi dan harus siap sebagai pesepak bola," kata Rahmad.

Baca Juga: Profil Yusuke Araki Wasit Asal Jepang yang Pimpin Laga Persita Vs Persikabo 1973, Pernah Rugikan Timnas Indonesia