Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Justin Hubner sendiri kini sudah resmi menyandang status sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).
Justin Hubner diambil sumpah kewarganegaraan di Kantor Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Rabu (6/12/2023).
Sejatinya, naturalisasi Justin Hubner diurus bersamaan dengan Rafael Struick dan Ivar Jenner.
Namun, pemain asal Belanda itu sempat mengurungkan niatnya menjadi WNI di saat proses naturalisasi sudah memasuki tahap akhir.
Hubner bahkan memenuhi panggilan timnas U-20 Belanda ketika naturalisasinya sedang diurus.
Sementara untuk Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On, tengah menunggu Surat Keputusan Presiden (Keppres) terbit guna menjalani sumpah WNI.
Sebelumnya, naturalisasi dari Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On, sudah direstui dalam Rapat Paripurna DPR, Selasa (5/12/2023).