Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Xabi Alonso Enggan Didikte, Real Madrid Harus Sabar Tunggu Jawaban

By Sri Mulyati - Senin, 11 Desember 2023 | 21:45 WIB
Xabi Alonso memaksa Real Madrid harus bersabar karena belum mau memberikan jawaban. (INA FASSBENDER/AFP)

Los Blancos menghindari proses adaptasi yang terlalu lama  dari pelatih barunya.

Untuk itu, Xabi Alonso dinilai sebagai sosok yang tepat untuk menggantikan Ancelotti.

Alonso sendiri masih belum mau memberi kepastian mengenai rumor yang mengelilinginya.

"Semua tergantung kepada keputusan yang dibuat orang lain atau saya sendiri," ucap Alonso seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Saya ingin membuat keputusan sendiri jika waktunya sudah tepat," kata pria asal Spanyol tersebut.

Untuk saat ini, Alonso masih ingin fokus dengan perjalanan Bayer Leverkusen.

Baca Juga: AS Roma Masih Alergi Lawan Wakil-wakil Liga Italia di Kompetisi Antarklub Eropa

TWITTER.COM/INTELREGION
Pelatih Bayer Leverkusen, Xabi Alonso, dikabarkan akan menjadi suksesor Carlo Ancelotti di Real Madrid pada musim depan.

Xabi Alonso berhasil membawa tim asuhannya meraih start positif di Bundesliga musim ini.

Bayer Leverkusen memuncaki klasemen sementara Bundesliga hingga pekan ke-14.