Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jika salah satu syarat gagal terpenuhi, The Red Devils harus mengucapkan selamat tinggal untuk Liga Champions.
Meski harus melalui jalan sulit, Ten Hag ternyata tidak ingin menyerah sebelum bertanding.
“Saya hanya tahu untuk tidak memikirkan skenario terburuk,” kata Ten Hag seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
“Kami harus menyiapkan tim yang percaya bisa melewati hal ini,” ucap pelatih asal Belanda tersebut.
Persiapan The Red Devils terganggu oleh hasil terburuk yang diraih di Liga Inggris.
Man United justru kalah 0-3 dari Bournemouth saat mencoba menaikkan moral tim.
Baca Juga: Ruang Ganti Man United Pernah Bermasalah, tetapi Era Ten Hag Berbeda
Ten Hag pun mengingatkan anak asuhannya agar tidak memikirkan kekalahan terbaru.
Ia justru mendorong timnya agar mengingat momen-momen terbaik pada awal musim ini.
“Kami sudah menunjukkan jika kami bisa melakukannya jika berada di kondisi yang terbaik,” kata Ten Hag.