Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gattuso juga sempat menukangi Milan selama 83 pertandingan dalam kurun 2017-2019 walau tanpa sumbangsih gelar.
Pria 46 tahun itu dilantik Marseille sebagai pelatih pada 27 September lalu.
Kehadiran Gattuso dipuji memantik antusiasme baru di skuad OM yang tengah berjuang kembali ke papan atas Liga Prancis.
Selain Marseille, musuh potensial AC Milan di babak play-off Liga Europa nanti adalah Freiburg hingga klub profesional pertama Cristiano Ronaldo, Sporting CP.
Kandidat lawan lainnya ialah Sparta Prague, Rennes, dan Qarabag.
Di antara para runner-up grup Liga Europa, AS Roma tak akan bertemu Milan di fase ini karena berasal dari negara yang sama.
Baca Juga: Liga Europa - Liverpool Tutup Fase Grup dengan Kekalahan, Juergen Klopp: Maaf Saya Salah
Sementara itu, kasus dengan Toulouse berbeda.
Pertemuan Milan dan klub asal Prancis tersebut kemungkinan besar tidak akan terjadi karena kepemilikan mereka sama-sama dikuasai RedBird.
UEFA tidak memperbolehkan dua klub yang dipunyai entitas sama untuk saling berhadapan, kecuali jika ada syarat tertentu yang disepakati.