Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool vs Manchester United - Jelang Lawatan Ke Anfield, Erik Ten Hag Bisa Kontak Senior

By BolaSport - Sabtu, 16 Desember 2023 | 15:00 WIB
Raut kekecewaan Erik ten Hag dan para pemain Manchester United usai kalah dari Manchester City pada matchday 10 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Old Trafford, Minggu (29/10/2023). (TWITTER.COM/EZIBLISS)

Louis Van Gaal yang juga berasal dari Belanda pernah menangani Manchester United pada musim 2014-2015 dan 2015-2016.

Selama bersama The Red Devils, Louis Van Gaal tak pernah gagal saat membawa timnya berjumpa Liverpool di ajang Liga Inggris.

Tak hanya selalu menang saat menjamu Liverpool di Old Trafford, Manchester United asuhan Louis Van Gaal juga sempurna dalam dua kali kunjungan ke Anfield di ajang Liga Inggris.

Manchester United mengalahkan Liverpool 2-1 pada musim 2014-2015 dan kembali menang semusim berselang.

Kemenangan 1-0 atas Liverpool pada musim 2015-2016 tersebut kini menjadi kenangan indah terakhir saat Manchester United bertandang ke Anfield.

Situasi klub dan komposisi pemain Liverpool dan Manchester United saat ini sudah berbeda dibandingkan apa yang tersaji lebih dari 7 tahun silam.

Louis Van Gaal yang saat ini bertugas sebagai penasehat bagi Ajax Amsterdam pasti punya banyak pengalaman bagaimana menghasilkan taktik terbaik bagi Manchester United saat merumput di Anfield.

Dengan segala situasi yang kini dihadapi, tak ada salahnya bagi Erik ten Hag untuk sekadar meminta saran dari sang senior, Louis Van Gaal, jelang laga menghadapi Liverpool.

Barangkali usai sowan ke Louis Van Gaal, puasa kemenangan Manchester United di Anfield bakal berakhir pada Ahad nanti.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P