Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut Manis Bobby/Melati pada Kejurnas PBSI 2023, Tumpas Unggulan dan Melesat ke Perempat Final

By Nestri Y - Rabu, 20 Desember 2023 | 11:00 WIB
Ganda campuran besutan baru PB Djarum, Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti setelah mengamankan kemenangan di babak 16 besar Kejuaraan Nasional PBSI 2023, di GOR UNJ, Jakarta Timur, Selasa (19/12/2023). (PBDJARUM.ORG)

Bobby/Melati bahkan hanya butuh 25 menit untuk menaklukkan wakil PB Tangkas, Jakarta Selatan, tersebut dengan skor 21-14, 21-15.

Sebelumnya lagi di babak 64 besar, mereka sudah mengalahkan wakil Kalimantan Timur dari Pupuk Kaltim Bontang, Abdul Kadir Zailani/Muzammil Elya Tantri.

Kemenangan itu diraih Bobby/Melati dengan jauh lebih kilat yaitu dalam 22 menit dengan skor akhir 21-11, 21-10.

Progresi apik dalam debut mereka di Kejurnas PBSi 2023 membuat Bobby/Melati semakin percaya diri untuk melangkah lebih jauh.

Pasangan junior-senior itu bahkan tidak ragu untuk mengincar gelar juara.

"Targetnya yang pasti juara. Gimana pun setiap turun turnamen pasti kami mau juara," ungkap Melati setelah laga babak 32 besar, dikutip BolaSport.com dari PB Djarum.

Bagi Melati, mendalami peran sebagai senior yang diduetkan dengan bekas pemain tunggal tidak ada kesulitan khusus, walau mereka baru latihan sekitar dua minggu saja.

"Saat diminta berpasangan kami siap saja. Justru kalau bermain dengan pemain tunggal kan mereka coverage-nya (jangkauannya) lebih luas," kata Melati.

"Cuma mungkin kaya rotasinya harus beradaptasi lagi karena pastinya kan beda ya mixed double dengan single."

"Apalagi kami baru latihan sekitar dua mingguan," tambah juara All England Open 2020.