Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selangkah Lebih Dekat ke Moto3, Pembalap Indonesia Veda Ega Lolos Red Bull Rookies Cup 2024

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 19 Desember 2023 | 17:30 WIB
Pembalap Indonesia, Veda Ega Pratama, memastikan gelar juara Asia Talent Cup 2023 setelah memenangi balapan kedua seri Malaysia di Sirkuit Sepang, Malaysia, 12 November 2023. (ASTRA HONDA RACING TEAM)

AGUNG KURNIAWAN/BOLASPORT.COM
Pembala Indonesia Veda Ega Pratama saat tampil pada ATC Indonesia 2023, di Sirkuit Mandalika

Dia akan membalap dengan menggunakan motor buatan KTM.

Veda akan bersaing dengan pembalap-pembalap asal benue Eropa.

Red Bull Rookies Cup sendiri ajang yang sudah banyak melahirkan pembalap hebat pada MotoGP.

Mulai dari juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir, lalu ada Brad Binder, Johann Zarco, Enea Bastianini, Miguel Oliveira, Jorge Martin, Raul Fernandez, Fabio di Giannantonio, dan Darryn Binder.

Ajang tersebut juga membuat langkah Veda Ega semakin dekat untuk berlaga pada ajang Moto3.

Veda tak sendiri, dia bersama pembalap asal Thailand, Jakkreephat Phuettisan akan berlaga di Red Bull MotoGP Rookies Cup 2024.

Veda dan Phuettisan akan mengikuti Red Bull MotoGP Rookies Cup 2024 sebagai pembalap pilihan Dorna Sports.

Baca Juga: Saatnya Berubah di MotoGP 2024, Yamaha Datangkan Insinyur Ducati Kepercayaan Gigi Dall'Igna

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P