Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Korea - Jelang Laga Beruntun Red Sparks Vs Pink Spiders, Tim Megawati dan Legenda Korsel Dilarang Main Jorok

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 24 Desember 2023 | 06:45 WIB
Selebrasi pebola voli Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi (paling kanan, menghadap kamera) bersama rekan setimnya di Daejeon JungKwanJang Red Sparks saat bertanding menghadapi AI Peppers Savings Bank dalam lanjutan kompetisi Liga Voli Korea 2023-2024 di dalam pertandingan yang digelar di Yeomju Gy (KOVO.CO.KR)

Seharusnya, Pink Spiders bisa mengambil alih puncak klasemen jika menang.

"Saya tidak tahu kenapa kami bermain seperti ini meskipun mereka kehilangan setter utama, dan saya tidak tahu apa alasannya," tambah Abbondanza.

Ko Hee-jin dan Abbodanza hanya bisa berusaha agar tren buruk ini tidak terulang. Lebih-lebih memori serupa mengiringi sejarah pertemuan mereka musim ini.

Kekalahan Pink Spiders dari Red Sparks pada putaran pertama terjadi karena performa kuat mereka mendadak hilang setelah unggul 2-0 .

Bahkan pada set keempat Red Sparks mampu berbalik mendominasi pertandingan hingga unggul jauh 25-7.

Pada putaran kedua gantian Red Sparks yang kehilangan momentum. Mereka harus rela terkena revans Pink Spiders kendati sudah unggul 2-1 dan memimpin di set keempat.

Melihat ke belakang, siapa yang bermain lebih bersih yang akan menang jelang dua pertandingan beruntun di antara keduanya.

Red Sparks akan bertamu duluan ke markas Pink Spiders untuk laga terakhir di putaran ketiga pada Minggu (24/12/2023) pukul 14.00 WIB.

Empat hari berselang, Kamis (28/12/2023) pukul 17.00 WIB, gantian Red Sparks menjamu Pink Spiders untuk laga pertama putaran keempat.

Pertandingan Liga Voli Korea bisa ditonton secara langsung di SPOTV.

KLASEMEN LIGA VOLI KOREA 2023-2024

Sabtu (23/12/2023)

POS TIM MAIN MENANG POIN
1 Suwon Hyundai E&C Hillstate 18 13 41
2 Incheon Heungkuk Life Pink Spiders 17 13 36
3 GS Caltex Seoul KIXX 17 11 31
4 Hwaseong IBK Altos 18 10 28
5 Daejeon JungKwanJang Red Sparks 17 7 24
6 Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass 17 5 16
7 Gwangju AI Peppers Savings Bank 18 2 7
         

Baca Juga: Hasil Liga Voli Korea - Tim Jagoan Thailand Menjauh dari Red Sparks, Hancurkan 9 Kemenangan Beruntun Tim Pemuncak Klasemen

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P