Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gol tersebut dicetak dalam situasi bola mati.
Lewat eksekusi free kick di sisi kanan penyerangan Arsenal, Martin Odegaard mengirimkan umpan silang ke dalam kotak penalti.
Operan tersebut disambut Gabriel Magalhaes dengan sundulan yang berhasil menggetarkan jala gawang Liverpool.
Tersengat dengan gol cepat Arsenal, Liverpool mulai meningkatkan intensitas serangan mereka.
Hal itu membuat mereka bisa menciptakan sejumlah peluang.
Namun, tak ada satu pun dari peluang tersebut yang membahayakan gawang Arsenal maupun berbuah gol hingga pertandingan memasuki menit 20.
Baru pada menit ke-29 Liverpool berhasil menyetarakan skor menjadi 1-1 lewat aksi Mohamed Salah.
Menerima umpan jauh Trent Alexander-Arnold di sisi kiri pertahanan Arsenal, Mo Salah merangsek masuk ke dalam kotak penalti dan berhasil mengecoh Oleksander Zinchenko.
Winger Timnas Mesir itu mengakhiri aksinya dengan sebuah sepakan keras ke pojok kiri atas gawang tanpa mampu dihalau kiper David Raya.
Berkat torehan tersebut, Mo Salah kini telah mencatatkan 121 kontribusi gol dari 120 pertandingan Liga Inggris untuk Liverpool di Anfield.