Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kagak Bisa Tidur, Sumardji: Saya Bersumpah Tidak Nitip Dendy untuk Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 25 Desember 2023 | 05:30 WIB
Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara FC, Sumardji, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (4/12/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang melambaikan tangan kepada fans di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).

Bahkan diakui membuatnya tak tenang hingga meminta agar Dendy dicoret saja dari timnas Indonesia.

Hal itu disampaikan Sumardji lewat pesan yang dikirim ke salah satu pengamat sepak bola Indonesia, Ronny Pangemanan atau yang akrab disapa Bung Ropan.

Dalam pesan yang dibacakan langsung oleh Bung Ropan, Sumardji menegaskan bahwa pemanggilan pemain merupakan ranah pelatih timnas Indonesia dalam hal ini Shin Tae-yong.

Sumardji tidak mau hal-hal ini diributkan.

Baca Juga: Media Malaysia Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Melejit Pasca Piala Asia 2023, Shin Tae-yong Jadi Kunci

Pasalnya, semua tanggung jawab ada di Shin Tae-yong perihal pemanggilan pemain.

"Tolong diluruskan ini Bung Ropan, karena ini sudah sangat mengganggu buat saya, bikin sulit tidur," ucap Bung Ropan membacakan isi pesan dari Sumardji.

"Soal pemilihan pemain itu ranahnya Shin Tae-yong." 

"Dia yang bertanggung jawab memilih pemain karena dia yang tahu sesuai keinginan dia."