Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertemuan pertama menghadapi Libya dihelat, Selasa (2/1/2024).
Tiga hari berselangnya, duel jilid II timnas Indonesia vs Libya berlangsung.
Setelah menuntaskan TC Turki, timnas Indonesia masih menyisakan satu laga uji coba melawan Iran.
Berdasarkan jadwal, timnas Indonesia vs Iran digelar di Qatar, Selasa (9/1/2024).
Diakui Marselino, kondisinya saat ini sudah dalam keadaan pulih total.
"Saya yakin dan juga berdoa semoga jauh dari cedera lagi," ujar pemain berusia 19 tahun tersebut.
Baca Juga: Kehilangan Status Bintang di Barcelona, Lewandowski Bakal Dibuang ke Liga Penampungan
Marselino menambahkan, timnas Indonesia harus bisa meraih hasil positif di Piala Asia 2023.
Grup D Piala Asia 2023, timnas Indonesia bertemu Irak, Vietnam, dan Jepang.
Pada laga pertama Grup D Piala Asia 2023, timnas Indonesia berjumpa Irak, Senin (15/1/2024).