Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan demikian pada hari Natal kali ini kado berupa status pemuncak klasemen disandang oleh Arsenal.
Dikutip BolaSport.com dari TalkSport, lima tim berbeda menempati urutan pertama saat Natal hadir dalam 1 dekade terakhir.
Hanya saja nasib mereka tidak selalu mulus.
Momen Natal tidak selalu indah bagi mereka yang sempat mencicipi posisi puncak klasemen.
Kebahagiaan semu sebagai pemuncak klasemen sementara bisa terjadi bagi siapa saja yang sempat merasakannya ketika hasil akhir musim berbicara.
Baca Juga: Nyawa Stefano Pioli Menipis, AC Milan Mulai PDKT dengan Antonio Conte?
Arsenal will spend Christmas Day 2023 top of the Premier League.
They have failed to go on and win the league on each of the last five occasions that they have been the top-flight league leaders on Xmas Day.
We look at all the stats. ⬇️
— Opta Analyst (@OptaAnalyst) December 23, 2023
Itu berlaku juga bagi Arsenal saat ini.
Dalam perjalanan 124 musim kompetisi sepak bola papan atas Inggris sebelumnya, tim yang berada di puncak klasemen pada Hari Natal telah memenangkan gelar sebanyak 56 kali.
Itu bisa diartikan hanya sekitar 45 persen dari keseluruhan pertandingan.
Liverpool masih menjadi tim dengan kesempatan paling banyak duduk di puncak sebanyak 20 kali.