Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada Malaysia Open 2024, amunisi ganda putra Indonesia berkurang setelah salah satu pemainnya, Pramudya Kusumawardana memutuskan mundur dari pelatnas PBSI Indonesia untuk melanjutkan studi di Australia.
Pramudya sebenarnya berpasangan dengan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Tetapi, belum ada kepastian siapa tandem baru Yeremia.
Dengan begitu, skuad ganda putra Indonesia hanya memiliki empat wakil saja.
Pada nomor ganda putri, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi juga tidak diturunkan.
Posisi mereka digantikan oleh duet Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto.
Adapun tunggal putra masih akan diperkuat pemain andalannya yakni Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, dan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Berikut jadwal siaran langsung Malaysia Open 2024 (jadwal bisa berubah sewaktu-waktu).
Selasa, (9/1/2024) - Babak penyisihan 32 besar, Jam tayang: 08.00 WIB
Rabu, (10/1/2024) - Babak penyisihan 32 besar, Jam tayang: 08.00 WIB
Kamis, (11/1/2024) - Babak penyisihan 16 besar, Jam tayang: 08.00 WIB