Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, tak hanya Jay Idzes saja, tetapi kehadiran beberapa pemain naturalisasi lainnya yang masih dalam proses naturalisasi pun diyakini bisa menambah kekuatan tim.
Hal ini karena masih ada beberapa pemain yang dalam tahap proses naturalisasi.
Ada Nathan Tjoe-A-On yang yang hanya tinggal menjalani sumpah untuk menjadi WNI.
Selain Nathan, PSSI juga tengah mengebut proses naturalisasi untuk Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen.
Soha, meyakini para pemain ini bakal bisa memperkuat timnas Indonesia saat lawan Vietnam nanti.
Apalagi timnas Indonesia juga ingin bisa melangkah jauh di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini.
Untuk itu, adanya tambahan pemain-pemain naturalisasi ini bakal menjadi ancaman tersendiri buat The Golden Star tersebut.
Media Vietnam ini juga cukup mengejutkan dengan mengatakan bahwa timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk bisa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Menurutnya, ini bisa terjadi karena dalam Piala Asia 2023 saja timnas Indonesia membawa tujuh pemain naturalisasi.
Oleh karena itu, apabila Kualifikasi Piala Dunia 2026 berlangsung Maret, timnas Indonesia bakal memiliki lebih banyak pemain bintang.
Dengan kehadiran pemain-pemain bagus yang berkarier di Eropa ini diyakini bakal membuat Indonesia memiliki peluang besar melaju ke babak selanjutnya.
Pemain-pemain yang dalam proses naturalisasi ini memang tengah berkarier di Eropa, untuk Nathan saat ini memperkuat klub Liga Inggris Swansea FC, kemudian Thom Haye adalah pemain yang bermain untuk klub Liga Eredivisie Belanda SC Heerenveen.
Begitu juga dengan Ragnar Oratmanguen yang saat ini juga membela klub asal Belanda Fortuna Sittard.
“Selain Idzes yang sudah menjadi WNI, Nathan, Thom Haye, dan Ragnar diperkirakan akan bermain pada laga melawan Vietnam,” tulis Soha.
“Kehadiran para pemain Eropa ini membawa peluang besar bagi timnas Indonesia untuk mengalahkan Vietnam dan bisa lolos putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.”