Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BURSA TRANSFER - Tajon Buchanan Merapat ke Inter Milan, Si Jago Lari Secepat Kylian Mbappe tapi Sering Marah-marah

By Beri Bagja - Senin, 1 Januari 2024 | 07:20 WIB
Tajon Buchanan merapat ke Inter Milan, si pelari cepat sekilat Kylian Mbappe datang dari Club Brugge jelang bursa transfer Januari. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

Satu pos kosong di sayap kanan tersedia setelah winger veteran Kolombia itu mengalami cedera achilles dan diharuskan menepi tiga bulan.

Secara teknik, Buchanan bisa dikatakan versi penyegaran dari Cuadrado.

Ia piawai melakoni semua peran di sisi kanan permainan, dari mode defensif hingga ofensif.

Bahkan Buchanan bisa juga dipasang pada sayap berlawanan.

Salah satu kualitas yang kerap dia tonjolkan adalah kemampuan lari di atas rata-rata.

Pada Piala Dunia 2022 kemarin, Buchanan termasuk kelompok 10 pemain tercepat dalam turnamen versi data Marca.

Sayap jebolan kompetisi MLS itu membukukan top speed 35,19 kilometer per jam.

Catatannya setara dengan bintang Prancis, Kylian Mbappe, dan personel Serbia, Nemanja Radonjic.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Dari Korban Lionel Messi di Final Piala Dunia, Hugo Lloris Kembali Jadi Lawannya di MLS

Selain berpengalaman mentas di ajang sekelas Piala Dunia, Buchanan pernah pula mencicipi atmosfer Liga Champions bersama Club Brugge.