Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erick Thohir Pamer Nonton Uji Coba Samurai Biru Vs Thailand Sebelum Jepang Diguncang Gempa

By Wila Wildayanti - Senin, 1 Januari 2024 | 17:25 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir perlihatan tengah menikmati menonton laga uji coba lawan Samurai Biru alias Jepang vs Thailand. (PSSI)

Saat isu gempa ramai diperbincangkan Ketua Umum PSSI Erick Thohir justru secara mengejutkan mengunggah video tengah berada di Jepang.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut dalam video itu mengungkapkan bahwa ia tengah berada di Jepang.

Orang nomor satu di PSSI itu mengatakan bahwa ia mendapat undangan dari Federasi Sepak Bola Jepang (JFA).

Baca Juga: Jepang Dilanda Gempa yang Berpotensi Tsunami usai Laga Kontra Thailand, Suporter Dilaporkan Rasakan Getaran 

Untuk itu, ia menikmati pertandingan Jepang melawan Thailand, dan tentunya ini sebagai pengalaman bagus buatnya.

“Dari National Tokyo, saya kebetulan diundang oleh Presiden JFA, di mana saya bisa menyaksikan pertandingan tim nasional Jepang dan Thailand,” ujar Erick Thohir dalam unggahan Instagramnya, Senin (1/1/2024).

Sepertinya unggahan yang diunggah Erick Thohir adalah video yang direkam setelah tiba di stadion.

Untuk itu, tak memperlihatkan situasi gempa, tetapi ia menunjukkan berada di stadion.

Dalam video tersebut diperlihatkan Erick tengah berada di stadion untuk melihat pertandingan antara Jepang VS Thailand.

Ia juga menjelasakan dalam unggahan itu, ia mengaku senang dan banyak pelajaran yang bisa dipelajari selama di Jepang.