Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dilupakan Kawan Sendiri, Ronaldo Tak Dianggap Pemain Sempurna

By Sri Mulyati - Rabu, 3 Januari 2024 | 11:45 WIB
Cristiano Ronaldo dilupakan sahabat sendiri setelah tidak dianggap pemain yang sempurna. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

“Saya memilih Lionel Messi dan tidak perlu berkomentar jauh soal ini,” kata Kaka seperti dilansir BolaSport.com dari Sportbible.

Kaka lalu memasukkan Marcelo dan Neymar ke daftar sebagai pemain dengan kaki kiri dan kanan terbaik.

Selain itu, ada Kylian Mbappe yang mewakili pemain terbaik di kategori kecepatan saat berlari.

Erling Haaland masuk daftar setelah Kaka memuji sang striker memiliki kekuatan fantastis.

Daftar ditutup dengan Kevin De Bruyne yang dianggap sebagai pesepak bola paling cerdas sejauh ini.

Tidak ada tempat untuk Ronaldo yang sebenarnya cukup cepat berlari saat masih berada dalam masa keemasan.

Baca Juga: Belum Puas Angkut Kawan Lama, Messi Kini Incar Gelandang Sepuh

CR7 juga tergolong sebagai penyerang andal dengan rekor golnya yang selalu menonjol.

Karakteristik tersebut ternyata belum meluluhkan hati Kaka untuk menilai Ronaldo sebagai pemain yang sempurna.

Daftar pribadi Kaka memang tidak terlalu memengaruhi karier pemain kelahiran Madeira tersebut.