Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skuad Mewah Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 - Diisi 11 Pemain Abroad, 7 Tampil di Eropa

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 5 Januari 2024 | 09:15 WIB
Jordi Amat bergabung ke TC Timnas Indonesia di Turki. (PSSI.ORG)

Posisinya sebagai bek tengah dan kini bermain untuk klub Liga Primer Inggris, Wolverhampton Wanderers.

Tentu, kehadirannya menambah warna di lini belakang Skuad Garuda yang sudah disesaki oleh para pemain berpengalaman bermain di luar negeri.

Empat pemain lainnya datang ke ajang Piala Asia 2023 dari benua Asia, yaitu Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Saddil Ramdani, dan Jordi Amat.

Keempatnya sudah menuntaskan musim 2023 bersama klubnya masing-masing.

Dua nama pertama yang disebut dipastikan bakal berstatus tanpa klub untuk musim 2024.

Asnawi Mangkualam sendiri sudah habis masa kontraknya bersama Jeonnam Dragons per 31 Desember 2023.

Sementara Pratama Arhan sudah memutuskan tidak memperpanjang kontrak bersama Tokyo Verdy, meski memiliki kontrak hingga 31 Januari 2024.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Timnas Indonesia Vs Libya

Selain Asnawi dan Arhan, Shayne Pattynama juga dipastikan tanpa klub per musim 2024.

Kontraknya bersama Viking FK sudah berakhir per 31 Desember 2023.