Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Pemain Timnas Indonesia Belum Juga Datang ke Qatar dan Absen Lawan Iran

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 8 Januari 2024 | 05:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kanan), serta asistennya bernama Nova Arianto (tengah) sedang memantau para pemainnya di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 20 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Shayne Pattynama ingin menjenguk ibu kandungnya yang dikabarkan sedang sakit.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain naturalisasi timnas Indonesia, Shayne Pattynama, sedang menguasai bola saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).

Pemain yang baru keluar dari Viking FK itu pun mendapatkan izin dari Shin Tae-yong untuk kembali ke Belanda.

Shayne Pattynama absen dalam dua pertandingan ujicoba timnas Indonesia melawan Libya pada 2 dan 5 Januari 2024.

Dalam laga itu, timnas Indonesia kalah dua kali dari Libya dengan skor 0-4 dan 1-2.

Shayne Pattynama sudah meninggalkan timnas Indonesia sejak 1 Januari 2024.

Baca Juga: Dulu Bersama Kim Min-jae dan Son Heung-min, Kini Shin Tae-yong Lawan Iran dengan Rizky Ridho dan Witan

Sampai saat ini, Shayne Pattynama juga belum kembali ke timnas Indonesia yang sudah tiba di Turki.

Nova Arianto tidak tahu kapan Shayne Pattynama akan kembali bergabung bersama timnas Indonesia.

Kata Nova Arianto, tim pelatih timnas Indonesia mencoba mengerti dengan situasi saat ini yang dirasakan oleh pemain naturalisasi tersebut.