Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Starting Line-up Timnas Indonesia Vs Iran - Eksperimen Duet Ivar Jenner dan Justin Hubner di Lini Tengah Layak Dicoba Lagi

By Metta Rahma Melati - Selasa, 9 Januari 2024 | 06:00 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner (PSSI)

Terkait melawan Iran, Shin Tae-yong bisa kembali mengulang eksperimen di lini tengah saat melawan Libya pada laga kedua.

Pelatih asal Korea Selatan itu bisa kembali memasang Ivar Jenner dan Justin Hubner di lini tengah saat melawan Iran.

Pasalnya saat laga melawan Libya pada leg kedua, keduanya mampu tampil apik.

Baik Ivar maupun Justin memiliki visi bermain yang apik, umpan keduanya juga akurat.

Tidak salah jika kedua pemain keturunan Indonesia-Belanda itu bisa menjadi motor permainan tim.

Baca Juga: Kepada Media Qatar, Shin Tae-yong Pede Timnas Indonesia Buat Kejutan di Piala Asia 2023

 

ARIF SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pelatih Shin Tae-yong bersama pemain timnas U-23 Indonesia, Ivar Jenner, dalam sesi jumpa pers setelah laga melawan Turkmenistan di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (12/9/2023).

Sebenarnya posisi asli dari Justin Hubner ialah bek tengah, akan tetapi ia mampu menjawab tugas yang diberikan Shin Tae-yong saat laga melawan Libya sebagai gelandang bertahan.

Di lini tengah Justin dan Ivar bisa dibantu oleh dua sayap yakni Pratama Arhan dan Yakob Sayuri.

Mereka akan menopang tiga pemain depan, yang bisa diisi oleh Marselino Ferdinan di kiri, Rafael Struick di tengah, dan Saddil Ramdani di kanan.