Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sungguh Terlalu, Hojlund Gagal Nyekor di Depan Gawang Kosong Lawan Tim Kasta Kedua

By Ade Jayadireja - Selasa, 9 Januari 2024 | 18:00 WIB
Bomber Manchester United, Rasmus Hojlund (TWITTER.COM/UTDDISTRICT)

Awal kehidupan Hojlund di Man United tidaklah mudah.

Dibeli seharga 64 juta pounds (Rp 1,2 triliun), debut dia sempat tertunda karena cedera.

Hojlund baru bisa mencetak gol 17 hari usai tampil perdana bareng Setan Merah.

Penantian Hojlund akan gol pertama di Liga Inggris bahkan berlangsung lebih lama.

Pemain asal Denmark itu baru bisa membuka rekening golnya dalam penampilan ke-15 kontra Aston Villa.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P